Rencana strategis madrasah yang diharapkan oleh Madrasah Aliyah Muhammadiyah Purbolinggo  adalah sebagai berikut:

  1. Nilai Ujian Nasional (UN) mencapai rata-rata lebih dari 7,50
  2. Nilai KKM semua mata pelajaran mencapai rata-rata minimal 75,00
  3. 80% lulusan melanjutkan sekolah
  4. 90% siswa hafal Juz’amma
  5. 100% siswa santun berbahasa dalam pergaulan
  6. 100% siswa menguasai komputer dan menggunakan internet
  7. 100% siswa mentaati peraturan madrasah
  8. 100% siswa menerapkan pola hidup bersih
  9. 100% siswa memiliki wawasan lingkungan yang baik
  10. KBM 100 % terlaksana sesuai kalender pendidikan.
  11. Penilaian harian, ujian semester, ujian akhir madrasah, ujian nasional terlaksana 100 % sesuai kalender pendidikan.
  12. KKM tersusun dan tersosialisasi kepada siswa dan orang tua siswa.
  13. Laporan hasil belajar dan pembagian rapor terlaksana sesuai ketentuan.
  14. Dokumen prestasi akademik terdokumentasikan 100 % dengan tertib.
  15. Pengembangan silabus oleh guru terlaksana 100 %.
  16. Kinerja Guru dalam Penyusunan Administrasi KBM dan perangkat Kurikulum K13 100 % baik.
  17. Sikap positif guru untuk memajukan madrasah dan prestasi madrasah baik akademis maupun non-akademis 100 % baik.
  18. Minat memanfaatkan laboratorium sebagai sumber belajar 100% baik.
  19. Pemanfaatan perpustakaan madrasah sebagai media dan sumber belajar mencapai 100%.
  20. Pemanfaatan masjid madrasah sebagai media pembelajaran mencapai 100%.
  21. Mengembangkan mekanisme, prosedur, dan instrumen penilaian hasil belajar oleh pendidik secara berkesinambungan untuk memantau proses, kemajuan, dan perbaikan hasil dalam bentuk ulangan harian, ulangan tengah semester, ulangan akhir semester, dan ulangan kenaikan kelas.
  22. Mengembangkan mekanisme, prosedur, dan instrumen penilaian hasil belajar oleh satuan pendidikan bertujuan menilai pencapaian standar kompetensi lulusan untuk semua mata pelajaran.